7 Manfaat Membaca Buku

Edisi : Siap Menghadapi UAS 

Buku merupakan sumber berbagai informasi yang dapat membuka wawasan kita tentang berbagai hal seperti ilmu pengetahuan, ekonomi, sosial, budaya, politik, maupun aspek-aspek kehidupan lainnya.

(1) Dapat Meningkatkan Kualitas Memori.


Dengan membaca buku dapat memberikan andil untuk meningkatkan kualitas otak kita dalam proses mengingat, berbagai macam hal yang telah kita baca.

(2) Dapat Meningkatkan Fokus dan Konsentrasi.


Pada saat membaca buku, kita dapat melatih otak untuk lebih fokus dan berkonsentrasi pada apa yang kita baca. Hal ini akan melatih kita untuk dapat juga lebih fokus dalam melakukan berbagai macam kegiatan atau rutinitas.

(3) Menambah Wawasan dan Pengetahuan.


Dengan membaca buku dapat mengisi kepala kita tentang berbagai macam informasi baru yang selama ini belum kita ketahui yang kemungkinan besar hal tersebut dapat berguna bagi kita nantinya.

(4) Dapat Memperluas Pemikiran Seseorang.


Seseorang yang gemar membaca buku telah dilaporkan memiliki tingkat kreativitas yang lebih tinggi daripada orang-orang yang tidak atau kurang gemar membaca.

(5) Dapat Membantu Mencegah Penurunan Fungsi Kognitif.


Berdasarkan study yang dilakukan oleh Rush University Medical Center menyatakan bahwa Seseorang yang menghabiskan waktu mereka untuk melakukan kegiatan kreatif atau intelektual seperti membaca , mengalami tingkat penurunan Kognitif hingga 32% daripada Mereke yang tidak membaca dikemudian harinya.

(6) Dapat Mengurangi Stress.


Setelah seharian melakukan rutinitas harian yang melelahkan, tak jarang hal tersebut dapat memicu timbulnya stress, membaca beberapa menit dapat membantu menekan perkembangan hormon stress seperti hormon kortisol.

(7) Dapat Menstimulasi Mental.


Otak merupakan salah satu organ tubuh yang memerlukan latihan agar tetap kuat dan sehat seperti organ tubuh yang lainnya. Dengan membaca buku dapat menjaga otak agar bisa tetap aktif sehingga dapat melakukan fungsinya secara baik dan benar.



Sumber : https://manfaat.co.id/manfaat-membaca-buku

0 Komentar